MENU
How to Order
ARTICLE
Latest Update

Harga Sablon Kaos Plastisol Dan Kelebihannya

  • 14 March 2022
  • windofaapparel
Harga Sablon Kaos Plastisol Dan Kelebihannya

Banyak orang yang memilih teknik sablon teknik plastisol karena hasilnya yang bagus dan awet. Namun, banyak orang keliru, mengira bahwa harga sablon kaos plastisol akan mahal karena hasilnya. 

Namun, sebenarnya anggapan itu kurang tepat. Teknik ini memang memiliki banyak kelebihan. Namun, bukan berarti harga dari kaos yang disablon plastisol akan menjadi mahal. Berikut kami sertakan beberapa alasan, mengapa Sablon Plastisol tetap banyak diminati. 

Mengenai Teknik Sablon Kaos Plastisol 

Walaupun istilah plastisol sudah cukup populer dan banyak digunakan dalam dunia sablon. Namun, tidak sedikit orang yang masih belum mengenali istilah yang satu ini. Plastisol sendiri adalah sejenis tinta sablon dengan karakteristik yang terbilang istimewa. Tinta ini mengandung PVC yang dicampur dengan plasticizer akan menghasilkan tinta yang lebih awet. Dengan hasil cetak yang lebih terperinci dan teliti, gambar terasa lebih tajam dan penggunaan tinta dengan teknik sablon ini juga menjadi lebih mudah. 

Harga Sablon Kaos Plastisol 

Hal yang kurang tepat jika orang berpikir harga dengan Teknik Sablon Plastisol ini akan mahal. Justru sebaliknya, harga untuk sablon kaos Plastisol sebenarnya cukup terjangkau. Bahkan, cenderung lebih murah jika dibandingkan dengan teknik sablon yang lain. Karena pengerjaannya lebih cepat, bahan dari tintanya mudah digunakan, dan juga tidak membutuhkan banyak tenaga. Tidak heran, jika harganya bisa lebih terjangkau daripada teknik sablon lain. 

Kelebihan Utaman Kaos Sablon Plastisol 

Seperti yang disebutkan sebelumnya, kaos jenis ini banyak dipilih karena memiliki berbagai kelebihan diatas. Berikut ini adalah kelebihan kaos yang dicetak dengan Sablon Plastisol yang membuat teknik ini sangat diminati. 

1. Hasil Sablon Lebih Awet 

Dengan kandungan PVC pada tintanya, membuat hasil dari teknik sablon Plastiso ini jauh lebih awet. Plastisol memiliki daya tahan yang lebih kuat. Walaupun baju dicuci berkali-kali sekalipun, gambar tetap akan utuh. Bahkan, bahan ini cenderung memiliki sifat tahan air karena campuran plastiknya. 

 

     Baca juga : Keunggulan Sablon Karet Timbul atau HD (High Density) Pada Kaos Yang Harus Anda Ketahui

 

2. Hasil Cetak Lebih Akurat 

Hasil cetak tinta Plastisol bisa dikatakan lebih baik daripada tinta lainnya. Dengan basis minyak, maka tinta bisa menempel dengan lebih kuat dan lebih rapat pada kain. Memberikan hasil gambar yang lebih tajam dan menonjol pada kaos. 

3. Mudah Diaplikasikan 

Teknik sablon yang satu ini terbilang sangat mudah diaplikasikan pada kaos dan media lain. Hal ini yang membuat proses pembuatan kaos dengan tinta Plastisol lebih cepat dan hemat waktu. Hal ini juga yang menjadi alasan mengapa harga sablon kaos plastisol bisa lebih murah. 

Dengan proses yang mudah dan cepat, membuat teknik ini sangat cocok untuk dijadikan pilihan bagi anda yang masih bingung dalam memilih teknik sablon, juga bisa melayani pesanan dalam bentuk satuan maupun partai. 

Itulah beberapa penjelasan mengenai alasan mengapa harga Sablon Kaos Plastisol tergolong murah, dan sangat direkomendasikan untuk Anda. Sablon jenis ini bisa menjadi pilihan utama bagi yang sedang mencari sablon yang awet dengan harga terjangkau. 

IRFAN
IRFAN
+6285183159405
WhatsApp (Fast Respon)
ANNISA
ANNISA
+6285183159405
WhatsApp (Fast Respon)
AMAN
AMAN
+6285183159405
WhatsApp (Fast Respon)
EVI
EVI
+6285183159405
WhatsApp (Fast Respon)
PAYMENT
Payment Option
BCA
6090589405
a/n : Windofa Apparel CV
SHIPPING
Shipping Partner
gojek
grab
sicepat
jne
jnt
anteraja
tiki
lion parcel
pos
deliveree
wahana
MEX
dakota
indah cargo
mps
herona
cititrans
pahala