MENU
How to Order
ARTICLE
Latest Update

Karakteristik Kaos Cotton Combed 20s

  • 19 September 2024
  • tera asysyifaa
Karakteristik Kaos Cotton Combed 20s

Dalam pemilihan pakaian, tentu pemilihan bahan merupakan hal yang sangat krusial tak terkecuali dalam memilih kaos polos. Salah satu bahan populer untuk membuat kaos ialah cotton combed 20s .

Mungkin kebanyakan dari kita telah mengenal kaos Cotton Combed. Ya, bahan cotton combed sering dimanfaatkan sebagai bahan dasar sebuah kaos karena sifatnya yang halus serta adem saat digunakan dalam kegiatan apapun.

Secara garis besar cotton combed memiliki 3 varian, yaitu varian 20s,24s dan 30s. Pada setiap kode cotton, terdapat perbedaan ketebalan ataupun tekstur, meskipun hanya perbedaan yang tidak terlalu signifikan.

Perbedaan tersebut, seperti halnya perbedaan ketebalan sangat memengaruhi penggunaan dari kaos tersebut. Misalnya varian yang lebih tebal tentu lebih cocok untuk dikenakan pada daerah dataran tinggi, yang memiliki tingkat suhu lebih rendah atau dingin.

Pada kesempatan kali ini, kami ingin sedikit mengulas tentang karakteristik serta penggunaan yang pas dari bahan cotton combed 20s. karena meski memiliki tingkat ketebalan yang lebih baik, namun bahan ini juga memiliki karakteristik yang baik untuk dipertimbangakan.

Namun sebelum mengenali lebih jauh karakteristik kaos cotton combed 20s, ada baiknya kita sedikit memahami apa itu cotton combed 20s. Berikut ulasanya :

Sekilas Tentang Kaos Cotton Combed 20s

Kaos cotton combed 20s, ialah sebuah kain yang berasal dari proses peminalan serat kapas alami. Dipintal dan setelah menjadi sebuah kain dilakukan proses combing pada kain tersebut. Proses ini bertujuan untuk meruntuhkan sisa jahitan, kotoran ataupun serat yang tidak terpakai.

Proses combing akan membantu menghasilkan kain dengan tekstur yang halus, ketebalan yang baik serta ketebalan benang yang lebih dari yang lain. Maka dari itu combed ini diberi kode dengan varian 20s.

Seperti kita tau, cotton combed memiliki varian yang ditandai dengan kode angka yang melambangkan angka yang semakin kecil maka memiliki ketebalan yang semakin tinggi. Contohnya varian 30s memiliki ketebalan yang lebih rendah dibandingkan dengan varian 20s.

Yuk Intip Produk Kaos Cotton Combed 20s Windofa Apparel : Kaos Polos Black Colony Combed 20s

Karakteristik Cotton Combed 20s

Halus dan Lembut

Cotton combed memiliki kelebihan pada sisi kehalusan serta kelembutan saat dipegang. Proses combing menghasilkan tekstur yang begitu halus sehingga nyaman untuk dikenakan. Meski dalam kegiatan yang menguras fisik seperti olahraga.

Kelembutan pada pakaian ini juga didasarkan untuk memenuhi kebutuhan akan penggunaan kaos secara continue. Sehingga combed 20s di proses agar tetap memiliki kelembutan serta kehalusan yang sempurna meski digunakan secara berulang.

Pakaian ini juga sangat cocok untuk Anda yang memiliki kulit alergi karena tingkat kasar dari kain. Kehalusan serta kelembutanya dapat menjauhkan kulit Anda dari alergi ataupun iritasi kulit.

Menyerap Air Dengan Baik

Jangan ragu untuk menggunakan kaos cotton combed 20s, meski memiliki ketebalan yang cukup tinggi, namun tetap dapat menyerap air dengan sangat baik. Bagaimana lebih jelasnya?

Menyerap air dengan baik bisa diartikan, bahwa cotton combed 20s akan tetap luwes mengikuti badan, alias tidak menjadi kaku saat menyerap air. Hal ini memberikan kita kenyamanan lebih saat menggunakan kaos tersebut.

Hal tersebut bisa kita lihat saat berolahraga, dimana kita akan menghasilkan keringat yang lebih daripada saat kita berkegiatan biasa. Dengan memanfaatkan kaos cotton combed kita akan tetap merasa segar dan juga nyaman, karena kaos ini dapat menyerap keringat secara baik.

Kita tidak akan merasakan gerah, gatal - gatal ataupun ketidaknyamanan karena kain yang kita kenakan menjadi kaku.

Ketebalan Maksimal

Cotton combed 20s memiliki gramasi sekitar 180 - 220gr/m. Artinya kaos Cotton Combed 20s lebih tebal dibandingkan varian 24s ataupun 30s. ketebalan tersebut memberikan nilai plus pada kaos ini untuk dikenakan dalam berbagai kegiatan.

Apalagi untuk Anda yang aga riskan ketika mengenakan kaos polos merasa kaos tersebut tembus pandang. Ketebalan combed 20s dapat menutupi bagian dalam tubuh agar tidak terlihat dari luar saat kita mengenakanya.

Meski tebal, katun ini tidak menyebabkan kulit terasa gerah ataupun gatal-gatal karena melalui proses combing dengan baik, sehingga adem dan nyaman saat digunakan kapanpun, dimanapun oleh siapapun.

Tidak Mudah Kusut

Apakah Anda termasuk kedalam orang yang cukup malas menyetrika pakaian? Tenang, menyetrika secara rumit dan bikin capek tidak akan terjadi saat kita mengenakan cotton combed 20s. Meski tergolong memiliki ketebalan yang cukup tinggi, kaos katun ini tidak perlu diserika secara rumit karena sifat alaminya yang tidak mudah berbulu serta kusut.

kaos polos

Cukup disetrika dengan suhu yang normal, lalu ditekan tanpa tenaga pun, kusut pada katun 20s akan cepat hilang. Dan kaos siap dikenakan kembali dalam waktu yang sangat singkat. Bagaimana untuk melipat? Tentu hal ini sama dengan menyetrika, tidak membutuhkan penanganan khusus untuk melipat katun 20s.

Diatas merupakan ulasan yang menggambarkan karakteristik dari kaos cotton combed 20s. Nah, mungkin dari kita ada yang belum memahami dimana serta kapan baiknya kita menggunakan kaos cotton combed 20s? Mari Kita Simak

Penggunaan Kaos Cotton Combed 20s

Media dalaman

kaos polos

Yang pertama combed 20s bisa menjadi media dalaman. Misalkan Anda gemar menggunakan kemeja yang dilapisi oleh kaos. Maka kaos yang melapisi kemeja tersebut bisa menggunakan kaos cotton combed 20s.

Karena ketebalanya yang cukup baik, cotton 20s bisa memberikan kehangatan lebih dari jenis kain lainya. Sehingga ketika dimanfaatkan sebagai pelapis kemeja akan memberikan kita semakin hangat dan juga nyaman.

Cocok Digunakan Pada Daerah Perbukitan atau Dataran Tinggi

Dengan ketebalan yang mumpuni sekitar 180 - 220 gsm, membuat siapapun pengguna kaos cotton combed 20s akan lebih merasa hangat. Apalagi terbuat dari serat kapas 100% yang membuat siapapun akan nyaman saat mengenakanya.

Dengan ketebalan yang sedemikian, kaos ini direkomendasikan untuk dikenakan oleh orang-orang yang tinggal pada daerah perbukitan atau daerah pegunungan. Mengingat daerah-daerah tersebut memiliki suhu yang cukup dingin.

Dengan mengenakan cotton combed 20s, akan menambah kehangatan serta kenyamanan sehari -hari.

Sebagai Outfit Kegiatan Santai

Kegiatan santai layaknya hangout ataupun berkumpul bersama teman dan juga kolega, tentu membutuhkan pakaian yang santai, anti ribet namun tetap kece.

Kaos Cotton Combed 20s dapat dijadikan sebuah solusi dalam hal tersebut. Apalagi dengan kaos katun tidak perlu khawatir akan kusut. Karena kaos katun memiliki sifat alami anti kusut ketika dikenakan oleh siapapun.

Dengan berbagai kelebihan kaos cotton kita juga perlu menerapkan perawatan sesuai standart agar kaos tetap dalam keadaan prima. Ada beberapa hal yang harus di hindari untuk menjaga kualitas dari kaos Cotton Combed 20s.

Hal Yang Harus Diperhatikan Dalam Merawat Kaos Cotton

  1. Bagaimana Cara mencucinya? : Cara mencuci dengan metode manual seperti rendam dan ucek sangat direkomendasikan. Namun penggunaan mesin cuci dengan kecepatan rendah - sedang masih cocok untuk bahan ini.
  2. Apakah sulit menghilangkan noda pada cotton? Bila noda yang menempel pada kaos berasal dari cairan baik makanan/minuman ada baiknya segera lakukan pengelapan pada noda saat noda masih basah. Hal ini membantu proses pelepasan noda secara lebih cepat.
  3. Apakah boleh menyetrika secara langsung? : Tentu saja, selama kaos yang disetrika dalam keadaan polos. Bila memiliki motif sablon ada baiknya mengikuti tata cara perawatan sablon agar sablon tidak mengelupas.
  4. Apakah Cotton 20s ramah untuk di sablon? : Ya, ada beberapa rekomendasi metode sablon untuk kaos ini. Seperti sablon rubber, sablon plastisol, sablon dtf, sablon polyflex dan sablon dtg.

Bagaimana? Dengan membaca ulasan kami, tentu Anda akan lebih mempertimbangkan untuk mengenakan kaos cotton combed 20s. Meski dibanderol dengan sedikit tinggi, akan terbayar dengan kelebihan yang ditawarkan.

Bila terdapat keraguan dalam penggunaan combed 20s, tak ada salahnya untuk menghubungi admin kami melalui nomer whatsapp untuk berdiskusi perihal kaos polos. Untuk mendapatkan penawaran menarik tak ada salahnya membeli kaos polos melalui e-commerce kesayangan kamu di Grosir-Clo. Yuk belanja sekarang juga.

 

 

 

 

 

 

IRFAN
IRFAN
+6285183159405
WhatsApp (Fast Respon)
ANNISA
ANNISA
+6285183159405
WhatsApp (Fast Respon)
AMAN
AMAN
+6285183159405
WhatsApp (Fast Respon)
EVI
EVI
+6285183159405
WhatsApp (Fast Respon)
PAYMENT
Payment Option
BCA
6090589405
a/n : Windofa Apparel CV
SHIPPING
Shipping Partner
gojek
grab
sicepat
jne
jnt
anteraja
tiki
lion parcel
pos
deliveree
wahana
MEX
dakota
indah cargo
mps
herona
cititrans
pahala