Sebagai penyedia jasa sablon manual ataupun digital tentu menjadikan windofa apparel sebagai solusi dari kaos polos dan juga jasa sablon. Salah satu sablon yang sering dibuat ialah sablon rubber atau sablon karet timbul.
Dikatakan demikian sablon ini akan terasa seperti karet ketika kita pegang. Dan memang sablon karet timbul menggunakan tinta dengan basis air yang berbahan dasar karet. Tentu sablon ini dapat disebut dengan sablon rubber.
Sablon rubber memiliki kelebihan mudahnya perubahan atau pembetulan saat terjadi kesalahan dalam proses sablon. Dan juga sablon rubber menghasilkan warna yang tajam, solid serta tahan lama, dan dilengkapi dengan kisaran harga yang murah.
Berbagai kelebihan tersebut yang membuat sablon karet sangat diminati di pasaran. Serta menjadi pilihan utama dalam membuat kaos sablon.
Untuk lebih jelasnya baca juga : Keuntungan Sablon Rubber
Dalam perkembanganya sablon rubber dapat diaplikasikan dengan beberapa pilihan komposisi warna. Secara umum komposisi warna tersebut dapat dibagi menjadi 1 warna, 2 warnahingga lebih dari 3 warna sablon.
Spesialnya dengan tarif yang relatif rendah sablon karet timbul bisa sangat bermanfaat dalam pembuatan kaos sablon untuk berbagai keperluan. Seperti kaos gathering, kaos seragam hingga media promosi. Lantas bagaimana lebih jelasnya komposisi warna pada sablon tersebut?
Sablon rubber dengan menggunakan 1 pilihan warna merupakan sablon yang hanya benar-benar memanfaatkan 1 warna dalam proses penyablonan. Seperti warna putih saja, hitam saja ataupun merah saja.
Kebanyakan penggunaan satu warna ini didasarkan pada desain yang akan dicetak berupa desain yang simple. Seperti kata-kata atau gambar yang 2D yang tidak membutuhkan tingkat detailing yang tinggi.
Umunya para customer mengaplikasikan sablon satu warna untuk membuat desain tulisan simple sebagai kaos seragam ataupun media promosi, yang menonjolkan merek. Karena pemilihan desain demikian tidak membutuhkan detailing yang tinggi. Berikut contohnya :
Sablon jenis ini memiliki kelebihan warna dari sablon karet timbul sebelumnya. Yaitu memanfaatkan 2 warna untu meciptakan desain sablon. Hal ini biasanya digunakan oleh customer yang ingin medesain sebuah kaos dengan kata - kata atau gambar yang sedikit lebih detail.
Atau desain kata-kata yang ditambahkan efek agar lebih mendapatkan taste yang bagus. Seperti kata-kata yang dibayangi warna lain agar terlihat bak grafiti. Sangat cocok untuk media promosi. Karena umumnya kaos media promosi menggunakan kata - kata atau brand mereka sebagai desain.
Sebagai contoh kita bisa melihat gambar dibawah ini :
Nah untuk sablon karet timbul dengan pilihan berbagai warna juga sangat mungkin untuk diaplikasikan. Sablon seperti ini biasanya menyasar desain yang cukup rumit dan juga detail. Sehingga membutuhkan banyak warna dalam membuatnya.
Umumnya untuk menggunakan tinta lebih dari 3 warna, merupakan aplikasi sebuah desain yang cukup rumit dan juga berafam. Seperti sebuah nama band atau desain dengan konsep acara yang cukup detail.
Semakin banyak warna yang digunakan pada sablon rubber maka ketajaman yang dihasilkan akan semakin baik. Namun hal tersebut juga berlaku pada penetapan harga. Semakin sering penggunaan warna pad a sablon membuat harga sablon semakin tinggi.
Contoh dari sablon rubber dengan lebih dari 3 warna dapat dilihat di bawha ini :